
Pada agenda rapat minggon kali ini, turut hadir pula Camat Cikoneng Ibu Ir. Lilis Widaningsih dan Bapak H. Ridwan selaku Kasipem Kecamatan.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Ibu Camat baru sekaligus perkenalan beliau. Selanjutnya penyampaian informasi-informasi dari Kades Ibu Elin Herlina dan Pendamping Desa Ibu Nisa.
Hasil pokok pembahasan dalam rapat minggon hari ini yaitu :
- Kepala Dusun diharapkan mengkondisikan untuk ketertiban wilayahnya selama bulan Ramadhan.
- Pemutakhiran data SDGs dan IDM harus disegerakan.
- IDM Cikoneng sudah sampai level Mandiri+1.
- Tarling (Taraweh Keliling) belum bisa dilaksanakan dikarenakan masih dalam masa Pandemi.
- Pemutakhiran data harus sesuai dengan SDGs.
- Pembentukkan Pokja SDGs yang terdiri dari: ketua, sekretaris, pendata (tim input, tim lapangan).
- Bazar UMKM selama bulan Ramadhan akan dibuka pada hari Sabtu tanggal 9 April 2022 dimulai dari jam 14.00 WIB-18.00 WIB bertempat di halaman GDI.
- Kegiatan Porsadin FKDT Cikoneng akan berkolaborasi dengan bazar UMKM.
- Target PBB harus lunas bulan Juni 2022.